Senin, 16 Desember 2013

Menikmati Keindahan Pantai Karangbolong

Letak kabupaten Kebumen yang berada si pesisir selatan samudera Indonesia ini ternyata telah memberikan nilai plus yang tak ternilai harganya,  yaitu berupa pantai-pantai yang sangat menarik dan elok. Lokasi wisata Kebumen mayoritas mengandalkan jenis wisata alam baik yang berupa pantai, goa ataupun waduk-waduk. Beberapa pantai di Kebumen yang sangat dikenal adalah Pantai Ayah atau disebut juga dengan Pantai Logending, Pantai Menganti, Pantai Petanahan, Pantai Bocor, Pantai Suwuk dan lokasi wisata pantai yang saya posting saat ini adalah Pantai Karangbolong.

Karangbolong

Mengunjungi pantai Karangbolong minggu (15/12/2013) kemarin, bersama dengan teman-teman dan seluruh peserta didik kelas X SMK Negeri 1 Ambal serasa sangat menyenangkan. Terlebih satu hari sebelumnya kegiatan semesteran di sekolah baru saja selesai, sehingga seluruh siswa sangat antusias mengikuti kegiatan outbond yang diadakan di kawasan Pantai Karangbolong tersebut. Usai kegiatan outbond, serentak tanpa komando seluruh peserta bergegas menuju pintu gerbang, sesaat kemudian menyusuri jalan aspal melihat hamparan pasir yang membentang.

Pantai Karangbolong hingga saat ini masih menjadi salah satu primadona wisatawan baik lokal maupun maupun dari luar daerah. Walaupun saat ini harus diakui, Pantai Suwuk yang ada di sebelah timur persis dari Pantai Karangbolong lebih menyedot perhatian wisatawan, namun Pantai Karangbolong tetap memiliki daya magnit tersendiri. Legenda Nyi Roro Kidul tidak dapat dipisahkan lagi dari Pantai Selatan Laut Jawa ini. Sebagai salah satu bukti di sebelah pintu gerbang atau pintu masuk ini terdapat pesanggrahan tempat bagi beberapa orang yang ingin ngalap berkah.
Sisi lain Karangbolong
Karangbolong juga  identik dengan sarang burung waletnya, hal inilah yang  menjadi ciri khas Pantai Karangbolong. Dalam bahasa yang sederhana di sebut Karang Bolong karena ada sebuah karang yang berlubang (bolong) seperti gua dan merupakan tempat burung walet bersarang. Oleh karenanya di lokasi pintu masuk di buat patung pengunduh sarang burung walet yang perkasa. Bukan perkara mudah untuk dapat mengunduh sarang burung walet, karenanya pengunduh sarang burung walet adalah orang-orang yang betul-betul memiliki keahlian tersendiri. Sebagaimana kita tahu bahwa sarang burung walet masih memiliki nilai jual yang cukup tinggi dan merupakan salah satu elemen bagi pendapatan asli daerah pemda Kebumen. 

Diorama pemanenan sarang burung walet
Memasuki kawasan pantai kita akan melihat diorama pemanenan sarang burung walet ada di salah satu goa. Di pintu masuk goa, deretan pedagang terlihat sibuk transaksi dengan para pengunjung yang membeli makanan khas pantai selatan seperti rempeyek undur-undur dan pecel. Melintasi ujung goa atau lubang kita sudah di tunggu perahu-perahu wisata yang akan melayani wisatawan untuk mengelilingi muara di sekitar pantai. Banyak juga kita temui para pemancing dari berbagai kota kumpul di Karangbolong. Bagi anda yang ingin naik perahu, anda cukup mengeluarkan Rp 5.000. Kita dapat menikmati keindahan dan keelokan Karangbolong yang berbatasan dengan Pantai Suwuk. Jadi jika sudah merasa jenuh di lokasi Pantai Karangbolong, kita langsung dapat menyeberang dengan perahu menuju Pantai Suwuk.
Pantai Suwuk terlihat dari Karangbolong

Untuk dapat mengunjungi Pantai Karangbolong, anda dapat menempuh perjalanan dari arah kota Gombong ke selatan kurang lebih 18 kilometer, dengan waktu tempuh dengan kendaraan berkisar 30 menit. Sedangkan jarak dari kota Kebumen menuju Karangbolong sendiri berkisar 39 kilometer. Jika anda berasal dari arah Yogyakarta anda dapat menggunakan jalan selatan-selatan melewati Mirit, Ambal, Petanahan, Puring dan Karangbolong. 

Semoga bermanfaat. Terimakasih dan salam

2 komentar:

Indra Kusuma Sejati mengatakan...

Menikmati keindahan pantai karang bolong yang selalu meninggalkan ksan indah bagi setiap pengunjungnya bersama keluarga dan kerabat.

Salam,

Unknown mengatakan...

kebumen memang indah...

Panorama Pantai Menganti

Dalam sebuah kesempatan saya menemani dua orang tamu dari Malang, dalam rangka melakukan pendampingan sebuah program di sekolah. Usai kegiat...