Kamis, 23 September 2010

CATATAN RINGAN PERTEMUAN BPD KUTOSARI

Semestinya pertemuan rutin Badan Perwakilan Desa Kutosari dilakukan setiap malam Sabtu minggu kedua. Mengingat hadirnya bulan Ramadhan maka pertemuan ditunda menjadi hari Rabu malam Kamis, 22 September 2010 di rumah bapak Parjono, Jetis Kutosari.

Bersiap kuberangkat, menyiapkan mantel mengingat mendung menggelayut. Baru beberapa meter motorku menjauh dari halaman rumah dan terdengar..." Minta ampun aku, atas kesalahanku, " ... nada dering HP berbunyi. Kuhiraukan saja bunyi itu. Karena kuyakini benar panggilan itu dari teman anggota BPD yang sudah menantiku.

Memasuki halaman rumah pak Parjono, terlihat jelas sebagian besar anggota BPD sudah hadir. Mengucap salam dan bersalaman menjadi tradisi ketimuran terlebih lagi nuansa syawal di malam itu sangat kental.

Indahnya silaturahmi bukan karena banyak makanan berlimpah yang tertata di meja tamu, namun lebih indah lagi karena silaturahim lebih mempererat persaudaraan dan pertemanan. Sungguh kenikmatan yang tiada tara bisa bertemu kembali setelah sebulan tidak bertemu ...

Intisari pertemuan :
1. Iqrar silaturahmi dari Ketua BPD mewakili anggota kepada tuan rumah
2. Penerimaan iqrar oleh tuan rumah
3. Membicarakan tentang rencana perekrutan perangkat desa untuk mengisi kekosongan yang belum terisi.
4. perlunya BPD membentuk tim pelaksana perekrutan perangkat
5. pembahasan claim warga RT 03 Kepatihan tentang pembangunan tempat parkir SD 4 Kutosari yang menurut pelapor menyalahi aturan.

Lain-lain :
1. Sekedar rasan-rasan tentang tidak efektifnya pelaksanaan 5 hari kerja di kabupaten Kebumen. Konon baru jam 14.30 saja para pegawai sudah banyak yang pulang. Waduh.. terus bagaimana nih ?? ada lagi tentang kegiatan yang dilakukan hari Jum'at oleh karyawan/karyawati dirasa mengurangi nilai pelayanan. Atau ada lagi yang cerita ada beberapa ibu-ibu yang nglencer di Swalayan pada jam kerja "kepuyuh-puyuh" ketika melihat Satpol PP menghampiri. Hmmm.. jadi tontonan banyak orang. Kasihan...
2. Kata pamit dan harapan doa dari pak Sutaryo yang Insyaallah akan menjalankan syariat Islam yaitu Haji bersama Ibu dalam waktu dekat. Semoga menjadi Haji yang mabrur dan mabruro nggih ??

Acara ditutup setelah ditentukan rencana pertemuan bulan berikut, dan setelah diundi giliran tanggal 8 Oktober 2010 akan dilaksanakan di rumah bapak Muhrisun.
Salammm...

Jumat, 10 September 2010

RESUME SILABUS

SILABUS

Garis besar, ringkasan, ikhtisar, atau pokok-pokok isi, atau materi pembelajaran

LANDASAN PENGEMBANGAN SILABUS

PP No. 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan

Pasal 17 ayat (2)
Pasal 20






PIHAK YANG MENGEMBANGKAN SILABUS :
1. guru kelas/mapel
2. kelompok guru kelas/mapel
3. KKG/MGMP
4. dinas pendidikan

PRINSIP PENGEMBANGAN SILABUS
1. Ilmiah
2. Relevan
3. Sistematis
4. Konsisten
5. Memadai
6. Aktual dan Kontekstual
7. Fleksibel
8. Menyeluruh


LANGKAH SETELAH SETELAH TERSUSUN :
1. melakukan pemetaan kompetensi dasar
2. menganalisa alokasi waktu
3. menyusun PROTA/PROMES
4. menyusun RPP

RESUME KTSP

KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN


LANDASAN
1. UU No. 20 tahun 2003 = SISDIKNAS
2. PP No. 19 tahun 2005 = SNP







Dasar penyusunan KTSP pendidikan dasar dan menengah mengacu :
1. PERMEN No. 22 tahun 2006 = Standar Isi
2. PERMEN No. 23 tahun 2006 = Standar Kompetensi
3. PERMEN No. 24 tahun 2006 = Pelaksanaan Permen No 22 dan 23 tahun 2006

Kurikulum
Seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan tetentu.

Prinsip Pengembangan KTSP :
1. Berpusat pada potensi dan perkembangan peserta didik
2. Beragam dan terpadu
3. tanggap terhadap iptek dan seni
4. Relevan dengan kebutuhan kehidupan
5. Menyeluruh dan berkesinambungan
6. Belajar sepanjang hayat
7. Seimbang antara kepentingan nasional dan daerah


ACUAN OPERASIONAL KTSP :
1. peningkatan imtak serta akhlak mulia
2. Peningkatan potensi, kecerdasan dan minat
3. keragaman potensi dan karakteristik daerah dan lingkungan
4. tuntutan pembangunan daerah dan nasional
5. tuntutan dunia kerja
6. perkembangan iptek dan seni
7. agama
8. dinamika perkembangan global
9. persatuan nasional dan nilai-nilai kebangsaan
10. kondisi sosial budaya masyarakat setempat
11. kesetaraan gender
12. karakteristik satuan pendidikan

KOMPONEN KTSP :
1. Tujuan pendidikan satuan tingkat pendidikan
2. struktur dan muatam KTSP
3. kaldik
4. silabus dan RPP

RESUME CTL

CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING = CTL

Mengkaitkan antara materi yang diajarkan dengan situasi dunia nyata siswa/pengalaman siswa





KOMPONEN TCL
1. konstruktivisme (mentransformasikan sesuatu )
2. Inquiri (menemukan)
3. Questioning ( bertanya )
4. Leaning community (masyarakat belajar )
5. Modelling (permodelan )
6. Reflection (refleksi)
7. Authentic asseement (penilaian yang sebenearnya)

KARAKTERISTIK CTL
1. kerjasama
2. saling menunjang
3. menyenangkan
4. tidak membosankan
5. belajar dan bergairah
6. pembelajaran terintegrasi
7. menggunakan berbagai sumber
8. siswa aktif
9. sharing dengan teman
10. siswa kritis, guru kreatif

RESUME TENTANG PTK

CLASSROOM ACTION RESEARCH = PENELITIAN TINDAKAN KELAS

Penelitian tindakan yang dilakukan di kelas dengan tujuan memperbaiki mutu praktik pembelajaran di kelasnya.










PRINSIP PELAKSANAAN PTK
1. tidak mengganggu kegiatan pembelajaran
2. metodologi harus reliabel
3. permasalahan harus nyata dan menarik
4. Pengumpulan data tidak menyita waktu terlalu banyak
5. Metode dan teknik yang digunakan tepat
6. Memperhatikan etika penelitian
7. Merupakan kegiatan yang berkelanjutan

KARAKTERISTIK PTK
1. Situasional ( masalah konkrit yang dihadapi guru )
2. Kontekstual ( upaya penyelesaian )
3. Bersifat Kolaboratif dan partisipatif
4. Bersifat self – evaluatif (evaluatif dan reflektif)
5. Bersifat fleksibel dan adaptif
6. Memanfaatkan data pengamatan dan perilaku empirik ( menelaah ada tidaknya kemanjuan)
7. Sifat dan sasaran penelitian adalah situasional -spesifik

TUJUAN PTK
1. memperbaiki mutu kinerja/meningkatkan proses pembelajaran secara berkesinambungan
2. mengembangkan kemampuan/ketrampilan guru menghadapi masalah yang ada
3. alat untuk melalukan inovasi pembelajaran

LANGKAH-LANGKAH PTK
1. Identifikasi dan Merumuskan Masalah
2. Analisis masalah
3. Merumuskan hipotesis tindakan
4. Penyusunan Rencana Tindakan :
- pemecahan masalah
- alat pengumpul data
- rencana perekaman data
- rencana pelaksanaan tindakan
- rencana evaluasi
- pelaksanaan penelitian
- refleksi
- analisis data
- pelaporan hasil

Panorama Pantai Menganti

Dalam sebuah kesempatan saya menemani dua orang tamu dari Malang, dalam rangka melakukan pendampingan sebuah program di sekolah. Usai kegiat...