Jumat, 18 Maret 2011

KARAKTERISTIK WIRAUSAHA

 







Dalam mengelola usaha, wirausaha dituntut mengelola semua aspek kegiatan meliputi 6 M, yaitu :
1. Man (SDM)                   : pengalaman, tidak birokrasi, mandiri, dinamis,
                                            ulet, cepat  tanggap dan fleksibel.
2. Money (Dana)                : sumber dana yang mencukupi.
3. Materials (Bahan)           : bahan yang dibutuhkan untuk proses produksi.
4. Machine ( Mesin0           : Pelaratan/mesin yang memadai.
5. Methods (Cara Kerja)    : cara kerja yang tepat dan efektif.
6. Markets (Pasar)             : menciptakan pasar bagi barang hasil produksi.

Karakteristik wirausaha adalah sifat dasar yang melekat pada diri seorang wirausaha. Beberapa karakteristik wirausaha yang perlu dikembangkan  :
-     berwatak luhur                                        - belajar dari pengalaman
-     kerja keras dan disiplin                           - memperhitungkan resiko
-     mandiri dan realistis                                 - merasakan kebutuhan orang lain
-     prestatif dan komitmen tinggi                   - bekerja sama dengan orang lain        
-     berpikir positif dan tanggung jawab         - menghasilkan sesuatu
-     dapat mengendalikan emosi                     - memberi semangat orang lain
-     tidak ingkar janji                         - mencari jalan keluar masalah
                                                                         - merencanakan sebelum bertindak

Karakteristik wirausaha yang tidak perlu dikembangkan :
  1. sangat pemberani dalam berwirausaha
  2. sangat pemalu dalam komunikasi
  3. gengsi menjadi wirausaha
  4. tak suka bergaul dalam wirausaha
  5. bergaul dengan teman tertentu
  6. pendiam
  7. ikut-ikutan dalam wirausaha
  8. merasa tak bedaya
  9. cepat merasa puas
  10. cepat putus asa
  1. merasa benar sendiri dan sombong
  2. tidak bertanggung jawab
  3. berpikir negatif
  4. berpikir dogmatis
  5. berpikir logis tapi tak benar
  6. berpikir pasif  dan negatif
  7. takut resiko
  8. terlalu yakin berhasil
  9. mencari informasi yang disukai sendiri
  10. ceroboh dan sembrono
  11. memaksakan kehendak sendiri

Pendapat BYGRAVE, ada 10 karakteristik yang dikenal dengan 10 D, yaitu :
  1. Dream, berarti seorang wirausaha mempunyai visi keinginan masa depan pribadi dan bisnisnya serta mempunyai kemampuan untuk mewujudkan impian.
  2. Decisivenes, berarti wirausaha harus membuat keputusan secara cepat dengan penuh perhitungan.
  3. Doers, berarti setiap membuat keputusan  wirausaha akan langsung menindaklanjutinya.
  4. Determination, wirausaha dalam melaksanakan kegiatan dengan penuh perhatian, rasa tanggung jawab dan tidak mau menyerah.
  5. Dedication, wirausaha harus memiliki pengabdiaan yang tinggi yang terkadang mengorbankan berbagai kepentingan.
  6. Devotion, wirausaha harus mencintai pekerjaan bisnisnya dan produk yang dihasilkannya.
  1. Details, wirausaha harus memperhatikan faktor-faktor kecil yang dapat menghambat usahanya.
  2. Destiny, wirausaha harus bertanggung jawab terhadp nasib dan tujuan yang hendak dicapainya.
  3. Dollars, wirausaha  menganggap uang sebagi ukuran sukses.
  4. Distribute, wirausaha harus mendistribusikan kepada orang yang dapat dipercaya dan orang yang mau diajak kerja sama.
 
MEMAHAMI KARAKTERISTIK WIRAUSAHAWAN

  1. Sikap dan perilaku disiplin
Disiplin berasal dari kata disciple (Inggris) berarti pengikut atau murid. Perkataan disiplin mempunyai arti latihan dan ketaatan kepada aturan.

Disiplin adalah usaha untuk mengatur atau mengontrol kelakuan seseoran untuk mencapai tujuan, dengan adanya bentuk kelakuan yang haru dicapai, dilarang atau diharuskan ( S. Nasution, 1972 : 63 )

  1. Komitmen Tinggi
Komitmen tinggi yang dimaksud adalah fokus pikiran kepada tugas dan usahanya dengan selalu berupaya untuk memperoleh hasil yang maksimal.

  1. Jujur
Kejujuran akan mendorong rasa optimis karena kejujuran merupakan amanah. Artinya bila seseorang diberi amanah akan selalu dipegang teguh, tidak berkhianat, dan berkata benar sebagaimana adanya.

  1. Kreatif dan Inovatif
Kreatifitas  adalah kemampuan individu untuk menghasilkan sesuatu (hasil) yang baru atau asli atau pemecahan suatu masalah (Wolllfolk, 1984).
Kreatifitas adalah kemampuan untuk menghasilkan atau menciptakan suatu produk baru (Cony Semiawan, 1987).
Inovasi merupakan  pengenalan hal-hal yang baru.
Guilford menjelaskan, bahwa berpikir kreatif ada 5 :
    1. Fluency (kelancaran), kemampuan untuk menghasilkan banyak gagasan
    2. Fleksibelitas (keluwesan), kemampuan mengemukakan bermacam-macam pendekatan terhadap masalah
    3. Originalitiy (keaslian), kemampuan mencetuskan gagasan dengan cara asli
    4. Elaboration (penguraian ), kemampuan menguraikan sesuatu secara rinci
    5. Redefinition (Perumusan kembali), kemampuan merumuskan kembali konsep yang dibuat

  1. Mandiri
Mandiri terkait dengan kemampuan  seseorang dengan menyadari kelebihan dan kekurangannya dalam melakukan usaha, tidak akan berkelit menghadapi kenyataan.

  1. Realistis
Realistis berarti kenyataan. Dengan melihat kenyataan seseorang akan berpikir lebih maju.

Tidak ada komentar:

Panorama Pantai Menganti

Dalam sebuah kesempatan saya menemani dua orang tamu dari Malang, dalam rangka melakukan pendampingan sebuah program di sekolah. Usai kegiat...