Kamis, 18 Agustus 2011

Upacara Agustus-an di Lapangan Ambalresmi

Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-66 tanggal 17 Agustus 2011 kali ini masih berbarengan dengan pelaksanaan bulan Ramadan, maka sebagian kegiatan-kegiatan siswa yang berkaitan dengan persiapan upacara bendera di lapangan Ambalresmi Kecamatan Ambal pun tidak selengkap tahun-tahun sebelumnya. 
 
SMK Negeri 1 Ambal memang menjadi satu-satunya sekolah ditingkat lanjutan di kecamatan Ambal, sehingga dituntut mau dan mampu menjadi barometer kelancaran pelaksanaan upacara di tingkat Kecamatan Ambal yang dipusatkan di Lapangan Ambalresmi. Setidaknya itu terlihat dari petugas-petugas inti upacaranya dominiasi  anak-anak SMK Negeri 1 Ambal  masih sangat jelas. Dalam hal ini tentunya tidak terlepas dari tim pembimbing dari Koramil Ambal yang menangani secara langsung persiapan upacara.


Upacara pagi hari dimulai sekitar pukul 09.00 langsung dipimpin Pembina upacara Camat Ambal, dan diikuti oleh segenap lapisan masyarakat. Baik masyarakat pendidikan dari SD hingga perguruan tinggi, lembaga pemerintahan, unsur karang taruna, tak lupa dari unsur organisasi masyarakat yang lain. Upacara berakhir sekitar pukul 10.15 dan pada sore harinya dilanjutkan dengan upacara penurunan bendera yang dimulai pukul 16.00. Berikut gambar kegiatan beberapa gambar kegiatan upacara di lapangan Ambalresmi.










Tidak ada komentar:

Panorama Pantai Menganti

Dalam sebuah kesempatan saya menemani dua orang tamu dari Malang, dalam rangka melakukan pendampingan sebuah program di sekolah. Usai kegiat...