Senin, 25 Juli 2011

Teladan Rasulullah Muhammad SAW

Kita semua adalah manusia biasa, junjungan Nabi Agung Muhammad SAW. adalah manusia juga. Namun bukan manusia biasa. Beliau adalah manusia pilihan Allah SWT dan beliau adalah sebaik-baiknya contoh serta tauladan bagi kita semua sebagai umatnya.



Ada 4(empat) sifat wajib yang perlu kita tauladani dari Rasulullah Muhammad SAW.yaitu :


ASH-SHIDIQ
Ass-Shidiq berarti benar. Makna benar dalam pengertian benar dalam hal niat, lisan atau ucapannya dan juga tujuannya.


AL-AMANAH
Al-Amanah berarti dipercaya. Tidak bisa kita pungkiri bahwa Nabi Muhammad SAW adalah seorang ahli dagang, ahli dakwah dan ahli dalam leadhership. Dalam dirinya memiliki landasan moral yang kuat berupa kejujuran. Kejujuran dapat membuat seseorang memberikan kepercayaan.


AL-FATHANAH
Al-Fathanah berarti kecerdasan. Kecerdasan yang dimiliki oleh seseorang akan mendapat sebuah pengakuan. Kecerdasan bukan hanya secara intelektual, namun orang juga harus memiliki kecerdasan emosional dan spiritual harus berjalan.


ATH-THABLIGH
Ath-Thabligh berarti menyampaikan kebenaran. Menyampaikan atau mengamalkan segala sesuatu dalam hal ini adalah menyampaikan ilmu maka ilmu yang diberikan adalah ilmu yang membawa kepada kebenaran. Bukan ilmu yang dapat membahayakan dan mencelakakan orang lain.

Itulah empat sifat wajib Rasulullah Muhammad SAW yang perlu kita teladani. Semoga berguna bagi kita semua. Amiin..

Tidak ada komentar:

Panorama Pantai Menganti

Dalam sebuah kesempatan saya menemani dua orang tamu dari Malang, dalam rangka melakukan pendampingan sebuah program di sekolah. Usai kegiat...